Mie Ayam Goreng Seyegan
Mie Ayam Goreng Seyegan disajikan tanpa kuah seperti digoreng. Mie-nya dibuat sendiri oleh pemiliknya dengan adonan tepung terigu dan telur bebek, nggak heran ukuran mie-nya relatif lebih besar dari mie ayam biasanya. Rasanya cenderung manis dan rasa hangat merica yang dominan. Topping ayamnya dikecapin, makanya berasa ayam panggang. Irisan sawi dan segarnya acar timun beradu sempurna dengan lezatnya mie. Tersedia juga ceker lembut sebagai tambahan topping.
Lokasinya sendiri memang agak ndlesep ndlesep , lumayan jauh dari kota Yogyakarta, terletak di Jalan Kebon Agung, Pasar Srikaton, Margoagung, Seyegan, Sleman. Buka mulai jam 9 pagi – 2 siang saja.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar